Pertemuan Jokowi–Eggi Sudjana Penuh Haru, Sempat Berpelukan hingga Diberi Hadiah Buku

Pertemuan Jokowi–Eggi Sudjana Penuh Haru, Sempat Berpelukan hingga Diberi Hadiah Buku

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

SURYA.CO.ID – Sekjen Rejo Prabowo-Gibran Muhammad Rahmad, mengungkapkan di balik pertemuan antara mantan Presiden ke-7 Joko Widodo dengan tersangka pencemaran nama baik sang mantan presiden, Eggi Sudjana.

Keduanya bertemu di kediaman Jokowi di Sumber, Banjarsari, Solo pada Kamis (8/1/2026).

Dalam pertemuan itu, Eggi Sudjana dan Jokowi diketahui sempat berpelukan.

Hanya saja, momen tersebut memang tidak terdokumentasi.

Rahmad mengakui pertemuan berlangsung sangat tertutup.

Rahmad juga mengatakan bahwa Eggi dan Damai Hari Lubis berpelukan erat dengan Jokowi dalam momen tersebut.

“Saat pertemuan tidak ada foto dan video, namun sangat mengharukan. Karena pertemuan sangat terbatas dan tertutup, tidak sempat mendokumentasikan. Namun saya menyaksikan sendiri bagaimana Pak Eggi dan Pak Hari Damai Lubis berpelukan dengan Pak Jokowi sangat erat,” terang Rahmad saat dihubungi, Jumat (9/1/2026).

“Kami yang menyaksikan turut berkaca-kaca. Pertemuan Pak Eggi Sudjana dan Pak Hari Damai Lubis dengan Pak Jokowi adalah pertemuan patriotik yang patut menjadi suri teladan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” jelas Rahmad.

Eggi Sudjana, datang bersama Damai Hari Lubis, kuasa hukum Elida Netty, Ketua Umum Relawan Jokowi (ReJO) Darmizal serta Sekretaris Jenderal ReJO Rakhmad.

Dalam pertemuan itu, Eggi Sudjana juga memberikan hadiah buku berjudul OST JUBEDIL (Objektif, Sistematis, Toleran, Jujur, Benar, Adil) yang merupakan karya tulisnya.

Buku tersebut diberikan kepada Jokowi yang ia sebut sebagai saudara seiman se-Islam.

“Ini saya tanda tangani untuk saudaraku seiman se-Islam Pak Joko Widodo. Insyaallah beliau cerdas, berani, militan (CBM),” terangnya dalam video yang diterima TribunSolo.com, Jumat (9/1/2026). (Tribun-Video.com/Nila)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Pertemuan Jokowi dan Eggi Sudjana di Solo Disebut Mengharukan, Sempat Berpelukan, https://solo.tribunnews.com/solo-raya/334344/pertemuan-jokowi-dan-eggi-sudjana-di-solo-disebut-mengharukan-sempat-berpelukan.
Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Ryantono Puji Santoso

Editor Video: Arifahy Nur Shufiyatin
Uploader: Ghozi LuthfiRomadhon

Jangan hanya di YouTube, ikuti juga saluran WhatsApp kami! Dapatkan update video terbaru, informasi eksklusif, dan konten menarik lainnya langsung di ponselmu. Klik link di deskripsi untuk bergabung dan jadi yang pertama tahu tentang video-video terbaru dari Harian Surya! Jangan sampai ketinggalan!
https://whatsapp.com/channel/0029VaUtIatInlqOSCvOJG0n

Website:
https://surabaya.tribunnews.com/

Instagram:
http://instagram.com/suryaonline/

Facebook:
https://www.facebook.com/SURYAonline/

YOUTUBE
https://www.youtube.com/@TribunnewsSURYA

#suryaonline #hariansurya #TribunnewsSURYA

社会・政治ニュース動画カテゴリの最新記事