Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM – Viral narasi soal Presiden Prabowo Subianto menyumbang Rp 16 triliun untuk pemulihan hutan di Brasil.
Adapun narasi itu beredar luas di tengah pemulihan pasca bencana banjir dan longsor di tiga provinsi Indonesia.
Terkait narasi itu, Gerindra buka suara.
Klarifikasi Gerindra dituliskan melalui komentar di akun TikToknya pada Rabu (31/12/2025).
Mulanya seorang netizen menanyakan terkait narasi Prabowo menyumbang Rp 16 triliun untuk Brasil.
“min emang bener prabowo sumbang 16 triliun untuk pulih kan hutan di Brazil” tanya netizen
Admin Gerindra meluruskan bahwa Prabowo bukan menyumbang untuk Brasil, namun untuk lembaga.
Dijelaskan, nantinya uang tersebut akan kembali lagi untuk Indonesia.
Bahkan uang tersebut akan digunakan untuk rehabilitasi hutan di Tanah Air.
Sayangnya admin Gerindra tak merinci lebih jauh terkait skema Prabowo memberikan uang senilai Rp 16 triliun ke Brasil.
“Bukan nyumbang buat Brazil, tapi buat lembaga, yang nanti uangnya bakalan balik ke Indonesia lagi untuk rehabilitasi hutan.” jelas Gerindra.
Di satu sisi, Komdigi menyebut narasi Prabowo menyumbang Rp 16 Triliun untuk hutan di Brasil merupakan berita bohong.
Komdigi menyebut adanya kemungkinan salah tangkap informasi dari Konferensi ke-30 Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa-bangsa (COP30) di Belem, Brasil.
Pemerintah Indoneisa menyatakan komitmennya untuk ikut mencegah dan memulihkan kembali hutan rusak di daerah tropis.
Pemerintah Indonesia menargetkan transaksi senilai Rp 16 triliun dari perdagangan karbon dengan mutu tinggi di semua sektor selama berlangsungnya COP30 pada November 2025.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com, dengan judul [HOAKS] Indonesia Beri Rp 16,7 Triliun untuk Pulihkan Hutan Tropis Brasil
Membership: https://kmp.im/plus6
Download aplikasi: https://kmp.im/app6
Artikel ini telah tayang di Komdigi.go.id dengan judul [HOAKS] Pemerintah Indonesia Beri Rp16,7 Triliun untuk Pulihkan Hutan Tropis Brasil
Program: Tribunnews Update
Host: Maria Nanda Ayu Saputri
Editor Video: Muhammad Taufiq Rahman Setyawan
Uploader: Bintang Nur Rahman
#prabowosubianto
#Gerindra #Hoaks #CekFakta #HutanBrasil #COP30 #Komdigi #PerdaganganKarbon #RehabilitasiHutan #BeritaBohong #InfoTerkini #Indonesia
