Ahok Mundur dari Pertamina seusai Usulannya Ditolak Jokowi

Ahok Mundur dari Pertamina seusai Usulannya Ditolak Jokowi

TRIBUN-VIDEO.COM – Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengungkapkan bahwa usulannya saat menjabat Komisaris Utama (Komut) Pertamina periode 2019-2024 pernah ditolak oleh Presiden ke-7 RI, Joko Widodo alias Jokowi.

Ahok menceritakan hal tersebut saat dia menjelaskan bahwa dia protes kepada Jokowi tentang wewenang pengangkatan direksi yang sudah tidak lagi dipegang oleh Komut, melainkan langsung oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Ahok sedang berbicara sebagai saksi yang diajukan jaksa dalam perkara dugaan korupsi tata kelola minyak mentah Pertamina.

Dalam hal ini, Ahok juga mengungkapkan bahwa usulannya tentang beberapa hal pernah ditolak oleh Jokowi. “Dan ketika usulan saya ditolak soal subsidi segala macam, procurement (pengadaan) tidak dilakukan, saya nyatakan, saya mundur,” tegas dia.

Dalam hal ini, Ahok menekankan bahwa dia tidak mengejar uang dan jabatan. Tetapi, dia hanya ingin mewarisi atau legasi untuk memperbaiki Pertamina. Dicuekin 2 tahun Dalam konteks lain, Ahok juga mengaku sempat tak digubris oleh Jokowi tentang penunjukan direksi melalui Menteri BUMN.

Mulanya Ahok menceritakan momen emosional tentang salah satu direksinya diganti oleh Menteri BUMN tanpa sepengetahuannya saat awal menjabat Komut Pertamina.

“Mungkin itu saya jelaskan situasi di dalam Pak ya. Oke. Saya pernah waktu baru jadi komut, tiba-tiba ada direktur yang dicopot dari holding. Saya marah di dalam rapat. ‘Ini apa-apaan kok komut enggak tahu ada direktur diganti dari menteri’,” kata Ahok.

Saat itu, seorang corporate secretary (corsec) langsung mengingatkan Ahok bahwa pergantian direksi sepenuhnya sudah berada di tangan Menteri BUMN.

Dalam kesaksiannya ini, Ahok menyebut mendiang Menteri Pertambangan dan Energi Indonesia ke-10 Kuntoro Mangkusubroto menyarankan dirinya untuk mundur karena keterbatasan kewenangan komisaris utama.

Namun dia memilih bertahan untuk mencoba memperbaiki Pertamina dari dalam, terutama dalam hal optimalisasi biaya.

Ahok akhirnya memutuskan mundur karena merasa telah mencapai batas maksimal yang bisa dilakukan dalam sistem tersebut. Ia juga telah menyerahkan seluruh notulensi rapat kepada jaksa untuk diperiksa.

Perkara yang disidangkan: Korupsi tata kelola minyak mentah Diberitakan sebelumnya, perkara dugaan korupsi tata kelola minyak mentah ini mempunyai sejumlah terdakwa yang tengah diadili oleh Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).

Mereka adalah Beneficial Owner PT Orbit Terminal Merak, Muhamad Kerry Adrianto Riza; Direktur Utama PT Pertamina International Shipping, Yoki Firnandi; VP Feedstock Management PT Kilang Pertamina Internasional, Agus Purwono.

Lalu, Komisaris PT Navigator Khatulistiwa sekaligus Komisaris PT Jenggala Maritim, Dimas Werhaspati; dan Komisaris PT Jenggala Maritim dan Direktur Utama PT Orbit Terminal Merak, Gading Ramadhan Joedo.

Kemudian, Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan; Direktur Feedstock dan Product Optimization PT Kilang Pertamina Internasional, Sani Dinar Saifuddin; Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga PT Pertamina Patra Niaga, Maya Kusmaya; dan VP Trading Operations PT Pertamina Patra Niaga, Edward Corne.

Secara keseluruhan, para terdakwa maupun tersangka disebutkan telah menyebabkan kerugian keuangan negara hingga Rp 285,1 triliun.

Sebagian contoh, Kerry Adrianto dan beberapa terdakwa terlibat dalam proyek sewa terminal bahan bakar minyak (BBM) dan penyewaan kapal pengangkut minyak. Penyewaan terminal bahan bakar minyak (BBM) milik PT OTM menyebabkan kerugian keuangan negara senilai Rp 2,9 triliun. Proyek ini diduga berasal dari permintaan dari pengusaha sekaligus ayah Kerry, Riza Chalid.

Editor Video: Aurora
Uploader: Wening Cahya Mahardika

Sumber: https://nasional.kompas.com/read/2026/01/27/18162031/ahok-mundur-dari-pertamina-usai-usulannya-ditolak-jokowi?page=all#page2.

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini #Ahok #BUMN #Pertamina #Jokowi #Komisaris #CEO #Politik #PolitikIndonesia #Tambang #Kilang

社会・政治ニュース動画カテゴリの最新記事